Acara Kuliah Tamu dengan tema “Desain Analisis Eksperimen” sebagai wujud implementasi kerja sama antara Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng dan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang sukses diselenggarakan oleh Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng pada tanggal 30 Oktober 2024 ini menghadirkan 3 narasumber inspiratif yaitu Taufiq Satria Mukti, M.Pd, Nuril Huda, M.Pd., dan Ibrahim Sani Ali Manggala, M.Pd.

Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh mahasiswa dari semester 1, 3, 5, dan 7 serta dosen-dosen Prodi Pendidikan Matematika Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng Jombang. Dr. Siti Khabibah, M.Pd. selaku Ketua Program Studi Pendidikan Matematika Universitas Hasyim Asy’ari menyampaikan apresiasi atas kerja sama akademik yang terbentuk antara dua lembaga ini. Selain itu, Dr. Resdianto Permata Raharjo, M.Pd, selaku Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Hasyim Asy’ari Tebuireng berharap bahwa melalui kegiatan ini mahasiswa dapat memahami dan meningkatkan pengetahuan terkait desain analisis eksperimen sehingga dapat memudahkan mahasiswa dalam menyusun skripsi dengan baik khususnya mahasiswa semester 7 yang tertarik dengan penelitian kuantitatif.

Kegiatan ini mendapatkan antusiasme tinggi dari para mahasiswa, terlihat dari banyaknya pertanyaan yang diajukan oleh peserta. Selain itu, tema ini mampu menarik perhatian para mahasiswa tingkat akhir. Hal ini terlihat dari banyaknya judul skripsi yang mereka ajukan menggunakan metode penelitian kuantitatif.